ads

kudusnet.com

Informasi Lugas dan Terpercaya

Suka Bunga Hingga Buat Taman Kecil

Kudusnet.com
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

KUDUS, kudusnet.comSekarang ini banyak sekali orang yang mengoleksi suatu barang, entah itu barang yang bisa digunakan maupun barang yang hanya dijadikan hiasan saja. Salah satunya yaitu bunga atau tanaman hias. Bunga atau tanaman hias merupakan salah satu barang yang sering dikoleksi banyak orang, karena bentuknya yang bagus dan juga baunya yang harum.

Salah satu orang yang mengoleksi tanaman hias yaitu Bapak Ridlwan Ahmad. Bapak dari dua anak tersebut mengaku bahwa sudah menyukai bunga sejak lama.

“Saya suka bunga itu sudah sejak lama. Untuk koleksi bunganya sebenarnya belum banyak, karena saya lebh sering membeli satu jenis bunga dengan jumlah lebih dari 1,” ujar bapak dua anak itu.

Beliau juga membuat sebuah taman kecil di sebelah rumahnya. Beliau berpendapat bahwa taman taman tersebut juga dibuat untuk ruang refreshing keluarga dan juga tetangga.

“Untuk tanamannya ya saya rawat dengan baik, saya siram setiap hari. Saya juga membuat taman kecil di samping rumah. Di taman tersebut ada bebrapa jenis bunga, buah, dan juga kolam ikan kecil. Alasan taman itu saya buat yaitu untuk mengatur beberapa koleksi tanaman saya agar teratur, dan enak untuk dipandang, tetapi semakin ke sini saya jadi berpikir bahwa taman saya juga bisa dibuat sebagai tempat refreshing bagi keluarga dan juga saudara,” tambahnya (17/11/2020).

Tempat beliau membeli bunga juga beragam, tidak hanya dari satu tempat ataupun dari satu penjual saja.

“Saya beli bunganya tidak hanya dari satu tempat, maupun satu penjual. Saya seringnya keliling ke beberapa tempat untuk mencara bunga yang saya suka. Kalau bahasa kerennya ya explore lah,” pungkasnya. (Erika Tsania)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *