ads

kudusnet.com

Informasi Lugas dan Terpercaya

Pesona Kuliner di Shopping Center Jepara

Kudusnet.com
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

JEPARA, Kudusnet.com – Selain dikenal sebagai kota ukir, kabupaten Jepara juga memiliki pusat kuliner yang akrab di telinga wisatawan, salah satunya berada di Shopping Center Jepara (SCJ). SCJ terletak di sebelah utara alun-alun Jepara, tepat di belakang Museum Kartini.

Bagi traveler yang sedang liburan di Jepara bisa mengunjungi Shopping Center Jepara (SCJ). SCJ sebenarnya berupa sentra penjualan oleh-oleh khas Jepara.

Di kawasan ini pula terdapat sentra kuliner yang bisa dikunjungi wisatawan. Terdapat kuliner yang dijajakan di tempat mulai hidangan laut, minuman segar, wedang khas jepara, lontong krubyuk, dan es gempol pleret.

Namun yang paling populer dan wajib dicicipi adalah minuman es gempol pleret. Gempol yang terbuat dari tepung beras sedangkan pleret juga terbuat dari tepung beras. Keduannya di hidangkan dalam satu mangkuk dengan kuah yang manis dan segar.

“Semangkuk es pleret di SCJ harganya Rp 7 ribu,” kata Adel, remaja asli Jepara, Sabtu (5/10/2019)

Makanan yang wajib di cicipi adalah olahan kerang rebus yang dimasak. Hidangan kerang yang dimaksud berupa bumbu pedas. Selain kerang, terdapat hidangan laut yang dimasak dengan bumbu lezat, seperti saus tiram,  saus asam manis, bakar, hingga goreng tepung. “Kerang yang di masak dengan bumbu pedas, harganya Rp 15 ribu seporsi,” kata Rio, remaja asli Jepara, Sabtu (5/10/2019).

Lontong krubyuk adalah lontong yang dihidangkan dengan kuah yang banyak, lontong krubyuk juga terdapat potongan atau suwiran daging ayam dan uniknya pada kuahnya menggunakan kuah dari bakso. Sedangkan wedang khas jepara seperti adon-adon coro. Minuman ini terbuat dari campuran jahe, gula baru, merica bubuk, kayu manis, lengkuas dan dan santan. (Noor Anita Sari)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *